Beranda | Artikel
Doa Anak yang Bisa Jadi Kurang Bermanfaat 
Selasa, 7 Februari 2017

Wahai orang tua
Engkau tentu sangat berharap

Doa anak-anak-mu

Tatkala napas sudah tidak berhembus di dunia

Tapak kaki sudah terangkat di keranda

Ruh sangat berharap pada amal karena

Jasad kaku sudah tidak bisa lagi diandalkan
Tapi perhatikan-lah doa

Yang sering dipanjatkan anak-mu

“SAYANGI-LAH MEREKA SEBAGAIMANA MEREKA MENYAYANGI /MENDIDIK-KU KETIKA KECIL”
Sebagaimana dalam Al-Quran [1]
ﺭَﺏِّ ﺍﺭْﺣَﻤْﻬُﻤَﺎ ﻛَﻤَﺎ ﺭَﺑَّﻴَﺎﻧِﻲ ﺻَﻐِﻴﺮًﺍ
“Wahai, Rabb-ku, sayangilah mereka berdua SEPERTI mereka menyayangiku waktu aku kecil”.[Al-Isra/17: 24]
Perhatikan wahai orang tua

Jika kalian TIDAK menyayangi dan mendidik anak-anak

Ketika masa kecil mereka

Bagaimana bisa Allah akan menyayangi engkau?
Syaikh As-Sa’diy menafsirkan maksud ayat ini adalah balasan orang tua dari doa anak sesuai dengan bagaimana ia mendidik/menyayangi anak-anak ketika kecil. Beliau berkata,
ﺟﺰﺍﺀ ﻋﻠﻰ ﺗﺮﺑﻴﺘﻬﻤﺎ ﺇﻳﺎﻙ ﺻﻐﻴﺮﺍ . ﻭﻓﻬﻢ ﻣﻦ ﻫﺬﺍ ﺃﻧﻪ ﻛﻠﻤﺎ ﺍﺯﺩﺍﺩﺕ ﺍﻟﺘﺮﺑﻴﺔ ﺍﺯﺩﺍﺩ ﺍﻟﺤﻖ 
“Ini adalah balasan atas pendidikan orang tua kepada anak mereka ketika kecil. Dipahami dari ayat ini bahwa semakin bagus pendidikan maka hak (dari doa anak) semakin bagus pula. (Begitu pula sebaliknya, pent).” [2]
Wahai orang tua

Jangan sia-siakan dan telantarkan anak-mu

Engkau tukar pendidikan dan kebahagiaan mereka [3]

Dengan yang jauh lebih rendah

Harta, jabatan dan egois-mu melalaikan mereka
Wahai orang tua

Segera peluk anak-mu

Minta maaf kepada mereka

wajah polos haus akan kasih sayang

Merekalah harta-mu yang paling berharga

Beri-lah prioritas utama, waktu dan tenaga

Sayangi mereka sebaik-baiknya

Semoga Allah menyayangi engkau pula
Tidak ada yang tahu

Masa tua engkau bisa jadi terkena stroke

Lumpuh dan sangat butuh bantuan

Bisa jadi engkau bungkuk dan pikun

termakan usia
Siapa yang engkau harapkan baktinya?

Jangan sampai anak-anak berkata

Sebagaimana dalam sya’ir
ﻳﺎﺃﺑﺖ , ﺇﻧﻚ ﻋﻘﻘﺘﻨﻲ ﺻﻐﻴﺮﺍ ﻓﻌﻘﻘﺘﻚ ﻛﺒﻴﺮﺍ , ﻭﺃﺿﻌﺘﻨﻲ ﻭﻟﺪﺍ ﻓﺄﺿﻌﺘﻚ ﺷﻴﺨﺎ
“Wahai ayahku, sungguh engkau mendurhakaiku di waktu kecil maka aku pun mendurhakaimu dikala aku besar. Engkau MENELANTARKANKU di waktu kecil maka aku TELANTARKAN engkau di kala tua nanti.” [4]

@Yogyakarta Tercinta
Penyusun: Raehanul Bahraen
Artikel www.muslimafiyah.com

Catatan kaki:
[1] Demikian juga doa dalam hadits
ﺭَﺏِّ ﺍﻏْﻔِﺮْ ﻟِﻲْ ﻭَﻟِﻮَﺍﻟِﺪَﻱَّ ﻭَﺍﺭْﺣَﻤْﻬُﻤَﺎ ﻛَﻤَﺎ ﺭَﺑَّﻴَﺎﻧِﻲْ ﺻَﻐِﻴْﺮًﺍ
“ Ya Allah, ampunilah aku dan kedua orang tuaku, serta berilah rahmat kepada keduanya, sebagaimana mereka mendidikku di waktu kecil .”
[2] Lihat Tafsir As-Sa’diy
[3] Jangan tukar pendidikan anak-anak dengan yang rendah …
Allah berfirman,
َ ﺃَﺗَﺴْﺘَﺒْﺪِﻟُﻮﻥَ ﺍﻟَّﺬِﻱ ﻫُﻮَ ﺃَﺩْﻧَﻰ ﺑِﺎﻟَّﺬِﻱ ﻫُﻮَ ﺧَﻴْﺮٌ 
“Apakah kalian meminta sesuatu yang buruk untuk mengganti/menukar dengan sesuatu yang baik?”. (QS. Al- Baqarah: 61)
[4]  Tuhfatul Maulud hal. 387, Ibnul Qayyim


Artikel asli: https://muslimafiyah.com/anak-mu-sudah-berdoa-tetapi-kurang-bermanfaat-bagi-mu.html